Konsultasi Pansus P-RPJMD Kabupaten Wajo Ke Provinsi Sulawesi Selatan

 Kegiatan 427

Kepala Bappelitbangda Provinsi Sulawesi Selatan yang diwakili oleh Kepala Bidang PPEPD, Andi Rahmi, S.T., M.Si.,. mengatakan dihadapan Pansus serta tim penyusun bahwa “Kabupaten Wajo secara sistematika dokumen sudah sesuai dan P-RPJMD hendaknya memerhatikan dokumen perencanaan nasional dan provinsi serta memperhatikan ritme waktu sebagai scedule penyusunan P-RJMD”. Hal ini menjadi fokus perhatian agar isi dokumen menjadi lebih berkualitas dan waktu yang disediakan dimanfaatkan sebagaimana mestinya.

Tim penyusun Bappelitbangda menyampaikan bahwa “hasil konsultasi berupa saran dan masukan merupakan salah satu referensi ketika penyempurnaan rancangan P-RPJMD ini dan tetap memperhatikan juga saran masukan Pansus”. Dalam hal ini hasil konsultasi berupa saran dan masukan merupakan instrumen untuk melakukan penyempurnaan dokumen menjadi lebih berkualitas agar terjadi penyelarasan dokumen perencanaan di kabupaten dengan dokumen perencanaan di provinsi dan nasional.

Apakah informasi di atas cukup membantu?